Minggu, 31 Januari 2021

Ibadah Hari Minggu Gereja Rumah (di Rumah Saja) - KEKAYAAN ANDA TIDAK BISA MEMBELI HIDUP KEKAL




Ibadah Gereja Rumah (di Rumah Saja)
Hari Minggu IV Sesudah Epifani 
31 Januari 2021






TATA IBADAH HARI MINGGU SEDERHANA GEREJA RUMAH (di Rumah Saja)


(BERDIRI)
AJAKAN BERIBADAH :
Anak :

🗣
Hari ini kita memasuki hari minggu yang terakhir di bulan Januari 2021, Marilah kita mengarahkan hati untuk menghadap TUHAN  karena kasihsetia-Nya untuk selama-lamanya.
Kita menyanyi  dari : GB 12, MASUKLAH SEMUA MENGHADAP TUHAN

🎶
Masuklah semua menghadap Tuhan, 
sujud di hadirat-Nya;
marilah rendahkan diri dan hati 
di hadapan takhta-Nya.
Dalam kekudusan dan kebenaran 
sujudlah kepada-Nya.
Muliakan Tuhan, sorak, sukacita, 
kini dan selamanya.

🎶
Bukalah hatimu, minta Roh Kudus 
menerangi jiwamu.
Buanglah semua angkuh dan sombong 
dan mengaku dosamu.
T'rimalah anug'rah, rahmat dan kasih 
dari Yesus, Tuhanmu.
Muliakan Tuhan, sorak sukacita, kini 
dan selamanya.


DOA HARI MINGGU :
Mama :
🤲
Ya ALLAH, Engkaulah ilham yang menyesuaikan dan mengubah hidup kami; Kuasa-Mu saja yang mampu membawa kami pada tantangan dan peluang-peluang baru; 

Bentuklah kami, menjadi ciptaan-Mu yang baru, yang oleh kasihsetia-Mu dalam Yesus Kristus  telah menebus hidup kami dari kuasa dosa dan kematian kekal dengan darah-Nya yang sangat mahal.

Bimbinglah kami dengan Roh Kudus untuk berjalan dalam hidup yang baru, dengan memerhatikan dan belajar, mengasihi dan memercayai, sampai kerajaan-Mu datang.

Amin


MENYANYI  GB 50. PERUBAHAN AJAIB

🎶
Perubahan ajaib terjadi padaku,
ketika kasih Yesus masuk di hatiku.
Api Roh-Nya yang Kudus murnikan jiwaku,
hingga hidupku yang lama kini jadi baru.

Ref.
Hidupku yang sekarang bukan lagi milikku,
tetapi milik Kristus yang mengubah hidupku.
Aku ingin selalu tetap di jalan-Nya
dan menjadi saksi Kristus kini dan s'lamanya.



DOA MOHON ROH KUDUS : 
Papa :
🤲
Berhembuslah di dalam diri kami Ya Roh Kudus, supaya pikiran kami semua kudus;
Bertindaklah di dalam diri kami Ya Roh Kudus, supaya pekerjaan kami juga kudus;
Tariklah hati kami Ya Roh Kudus, 
supaya kami mencintai hanya yang kudus;
Kuatkanlah kami Ya Roh Kudus 
untuk membela apa yang kudus; 
Maka jagalah kami Ya Roh Kudus, 
supaya kami tetap kudus.
Amin.



PEMBACAN ALKITAB :
Anak :
🗣 Marilah mendengar Alkitab dibacakan dari : Markus 10 : 17 - 27 yang menyatakan begini : .............  ......  ......

Demikianlah pembacaan Alkitab, terpujilah Yesus Kristus, Haleluya. 

Semua :   
🎶  Haleluyah, haleluyah, haleluyah...

(DUDUK)



RENUNGAN :  
KEKAYAAN ANDA TIDAK BISA MEMBELI  HIDUP KEKAL

Papa : 
☦️🗣
         Seorang kaya ingin memperoleh hidup kekal, tetapi ternyata ia belum benar-benar serius untuk memiliki hidup kekal itu. Ia memang telah melakukan semua hukum Taurat, bahkan sejak masa mudanya. Ia mengira bahwa ketaatannya itu bisa menjadi modal untuk memiliki kehidupan kekal. Namun ketika ada syarat yang Yesus ajukan, yaitu untuk menjual harta kekayaannya, ia merasa keberatan. Bagi dia, harta kekayaannya jauh lebih berharga daripada harta di surga yang belum kelihatan. Mungkin dia telah bersusah payah untuk mendapatkan harta sebanyak itu. Lalu bagaimana mungkin ia harus membagikannya begitu saja kepada orang lain, meski mereka miskin? Lagi pula bagaimana ia dapat hidup selanjutnya? Ternyata ia telah menyandarkan hidupnya pada hartanya. Penolakannya untuk berpisah dari hartanya memperlihatkan bahwa ia telah menjadikan harta sebagai berhala. Kekayaannya telah membuat dia menolak hidup kekal.
 
          Kekayaan memang dapat membuat orang merasa tidak memerlukan Allah. Haus harta dapat menggantikan kehausan akan kebenaran. Meski demikian, Yesus bukan sedang mengajarkan bahwa orang miskin lebih mudah masuk surga atau bahwa tiap orang harus melepaskan kekayaannya. Namun tiap orang harus menyadari kebutuhannya akan Allah. Semua orang harus sadar bahwa tidak ada sesuatu apapun yang bisa dilakukan untuk memperoleh hidup kekal. Hidup kekal hanya bisa diperoleh dengan harga yang sangat mahal. Dan hanya Yesuslah yang dapat membayar harga itu.
 
         Syukur kepada Allah karena hidup kekal itu bisa kita terima dengan cara menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat kita.

Amin.



MENYANYIKJ 365B (1, 4, 5). 
TUHAN, AMBIL HIDUPKU
(sambil memberikan persembahan)


🎶
Tuhan, ambil hidupku 
dan kuduskan bagiMu;
pun waktuku pakailah 
memujiMu s'lamanya.
memujiMu s'lamanya.


🎶
Harta kekayaanku 
jadi alat bagiMu;
akal budi dan kerja, 
Tuhan, pergunakanlah!
Tuhan, pergunakanlah!


🎶
KehendakMu sajalah 
dalam aku terjelma;
jadikanlah hatiku 
takhta kebesaranMu.
takhta kebesaranMu.


(BERDIRI)

PENGAKUAN IMAN RASULI

(DUDUK)



DOA SYAFAAT, PERSEMBAHAN dan
BAPA KAMI :

Papa :
Setelah TUHAN menyapa kita dengan Sabda-Nya, marilah kita berdoa kepada-Nya :

Ya TUHAN, Allah kami, kami berdoa supaya kerajaan-Mu datang dalam Gereja Yesus Kristus, sehingga menjadi persekutuan yang kuat dalam pengabdian, kasih, dan pelayanan yang murah hati.  

YaTUHAN, dalam pengasihan-Mu kami mohon….

U : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

Mama :
Ya Allah Bapa, kami berdoa agar kerajaan-Mu datang dalam diri para pemimpin bangsa, pemimpin Negara dan pemimpin umat sehingga terciptalah kehidupan dunia yang sejahtera, rukun dan damai. 

YaTUHAN, dalam pengasihan-Mu kami mohon…….

U  :  Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

Anak:
Ya Allah sumber sukacita umat-Mu, 
Kami bersyukur hari ini bersama dengan  Pelkat Persekutuan Teruna GPIB karena kasihsetia-Mu telah membimbing Pelkat PT sepanjang 38 tahun melayani dan bersaksi.

Ya Allah, kami mendoakan kerajaan-Mu datang dan menguasai keluarga besar Jemaat GPIB Maranatha Banjarmasin, sehingga kami memilih jalan kebenaran dan keadilan dalam pengabdian yang tulus seperti yang ditunjukkan oleh Yesus kepada kami. 

YaTUHAN, dalam pengasihan-Mu, kami mohon……

U  Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.


Papa :
Ya TUHAN, Allah Bapa yang baik, kiranya kerajaan-Mu datang sehingga ketika ada orang yang menderita karena kekurangan atau karena sakit. Kami berdoa buatlah mereka mengalami limpahan kasih dan kemurahan-Mu dalam ujud uluran tangan dan kata-kata yang menghibur.

Dalam pengasihan-Mu, kami mohon…..

U  :  Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.


Mama :
Ya Allah, kiranya dengan kerajaan-Mu datang kepada kami, maka kami boleh memaknai setiap pekerjaan yang kami geluti itu sebagai sarana untuk melayani sesama manusia. Terlebih lagi, anugerahilah kami kesehatan yang cukup sehingga kami boleh memberikan diri melalui pekerjaan-pekerjaan yang kami tekuni. 

Marilah kita Mohon……

U : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

Anak :
Ya TUHAN , terimalah syukur hati kami,  karena Engkau setia memelihara hidup kami. Kiranya persembahan kami menjadi berkat untuk pelayanan dan kekasian gereja-Mu.

Dalam pengasihan-Mu kami mohon.... 

U : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan.

Papa :
Peliharalah kami dalam kasih Kristus YESUS, yang mengajarkan kami berdoa bersama,  

U  : Bapa kami yang ada di sorga,  ....... Amin.



MENYANYI :  GB 116. (1, 2)
YESUS INGINKAN DIRIMU BERSINAR T'RANG

Yesus inginkan dirimu bersinar t’rang
agar seluruh dunia memuji-Nya.
Bawa cahaya-Nya di tiap langkahmu,
agar terang-Nya makin jauh tersebar.
Ref.
Di dalam perbuatanmu, 
di dalam perkataanmu,
ingatlah Kristus minta darimu;
pancarkan sinar kasih-Nya 
kepada dunia yang gelap,
supaya dunia mengagungkan nama-Nya

 (BERDIRI)

Yesus inginkan kau menjadi saksi-Nya,
bagi semua orang yang berkesah.
Jadikan firman-Nya pelita bagimu,
agar hidupmu jadi saksi teguh.
Ref.
Di dalam perbuatanmu, 
di dalam perkataanmu,
ingatlah Kristus minta darimu;
pancarkan sinar kasih-Nya 
kepada dunia yang gelap,
supaya dunia mengagungkan nama-Nya



PENGUTUSAN & DOA MOHON BERKAT :
Papa :

🗣☦️
Arahkanlah hati dan pikiran kita kepada TUHAN dan terima berkat-Nya : 

TUHAN melindungi dan membimbing  kita sekalian, Allah Yang Maha Kuasa, yaitu Bapa, Anak, dan Roh Kudus memberkati segala perjuangan kita sepanjang minggu kehidupan yang baru ini, mulai sekarang ini dan sampai selama-lama-nya 

Semua :
🎶  Amin, amin, amin.... 

 


Tidak ada komentar: