Senin, 11 Oktober 2021

HIDUP YANG DIPENUHI ROH KUDUS ~ Mezbah Keluarga ~ 12/10/2021





MEZBAH KELUARGA 
Selasa, 12 Oktober 2021
Lukas 24
HIDUP YANG DIPENUHI ROH KUDUS


 




💠 MEMBACA MAZMUR :
       ðŸ“œ Mazmur 119:76, 77

Biarlah kiranya kasih setia-Mu menjadi penghiburanku, 

SESUAI DENGAN JANJI YANG KAU UCAPKAN KEPADA HAMBA-MU. 

Biarlah rahmat-Mu sampai kepadaku, supaya aku hidup, 

SEBAB Taurat-MU ADALAH KEGEMARAN KU. 

 
💠 SAAT TEDUH
Meneduhkan, menenangkan, dan memusatkan hati kepada Tuhan.


💠 MENYANYI :  KJ 240A. 

🎶
Datanglah, ya sumber rahmat, 
selaraskan hatiku 
menyanyikan kasih s'lamat 
yang tak kunjung berhenti. 
Ajar aku madah indah,
gita balai sorgaMu. 
Aku puji gunung kokoh, 
gunung pengasihanMu.

🎶
Hingga kini 'ku selamat 
dengan kuat yang Kaub'ri.
Kuharapkan akan dapat 
sampai di neg'ri seri.
Yesus cari akan daku, 
domba binal yang sesat;
Untuk membela diriku 
dipikulNya salib b'rat.
 

💠 BACAAN ALKITAB :
      📖  Lukas 24:48, 49

48 Kamu adalah saksi dari semuanya ini. 

49 Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan Bapa-Ku. Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi." 



💠 RENUNGAN : 


HIDUP YANG DIPENUHI ROH KUDUS

Hidup dipenuhi dengan Roh Kudus akan memampukan kita untuk hidup secara maksimal. Tidak dapat dipungkiri bahwa kemampuan manusia bersifat terbatas. Tuhan sangat mengetahui hal tersebut. Itu sebabnya Ia tidak hanya menyuruh umat-Nya melakukan perintah-perintah-Nya, Ia juga menolong mereka agar sanggup melaksanakan kehendak-Nya. Untuk itu Ia sendiri hadir di dalam hidup mereka melalui memenuhi umat-Nya dengan Roh-Nya. Melalui cara itu Ia memampukan umat-Nya untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan yang melampaui kesanggupan manusiawi mereka, sehingga dengan demikian mereka dapat hidup secara maksimal.

 


Janji Tuhan bahwa Ia akan menolong umat-Nya agar mereka dapat hidup melampaui keterbatasan mereka ini dicatat di dalam Lukas 24. Di situ ditulis Yesus berkata kepada para murid-Nya bahwa mereka adalah saksi dari kasih dan kuasa-Nya yang menyelamatkan umat manusia. Agar dapat menjadi saksi-Nya mereka harus menunggu sampai mereka "diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi." Hal itu terjadi ketika Roh Kudus memenuhi mereka. Semua ini menunjukkan bahwa Yesus mengetahui terbatasnya kemampuan kita, para pengikut-Nya. Untuk itu Ia menolong kita melalui memenuhi kita dengan Roh-Nya, supaya dengan demikian kita dapat hidup melampaui keterbatasan kita.




PERTANYAAN UNTUK DIRENUNGKAN SECARA PRIBADI :

Apakah yang perlu Anda lakukan agar hidup Anda semakin maksimal? Mengapa demikian?
 

💠 SAAT TEDUH
Meneduhkan hati di hadapan Tuhan.
 

💠 MENYANYI :   GB 194. 

 ðŸŽ¶
Kurasakan nyala api 
dalam hatiku,
dib'rikan oleh Yesus, 
Tuhanku.
Kuasa darah Penebus 
menyucikan jiwaku;
bahagia memenuhi 
hidupku.

Ref.
Api Roh Kudus 
ubah jiwaku,
bercahaya 
di dalam hidupku.
Haleluya bergema 
bagi Yesus, Rajaku.
Kurasakan Api Roh 
di hatiku.

🎶
Kurasakan nyala api 
dalam hatiku.
kus'lamat oleh kuasa 
Tuhanku.
Nyala kasih yang besar, 
kuasa iblis pun enyah
aku s'lamat oleh 
kuasa Tuhanku.

Ref.
Api Roh Kudus 
ubah jiwaku,
bercahaya 
di dalam hidupku.
Haleluya bergema 
bagi Yesus, Rajaku.
Kurasakan Api Roh 
di hatiku.


💠 BERDOA :
 
.......

Ya Tuhan, kepada-Mu, kami mengaku bahwa tidak jarang kami ini beranggapan bahwa diri kami tidak akan sanggup untuk melakukan kehendak-Mu. 

Padahal sesungguhnya apabila Engkau menyuruh diri kami untuk mengerjakannya maka Engkau pula yang akan memampukan kami untuk melaksanakan kehendak-Mu.

Oleh sebab itu, kami memohon,  penuhilah diri kami dengan Roh dan firman-Mu. Karena melalui penyertaan Roh-Mu dan tuntunan firman-Mu itu, maka Engkau akan memampukan diri kami untuk bekerja melampaui batas-batas kemampuan kami. 

Sehingga dengan demikian kami pun dapat hidup secara maksimal dan memuliakan nama-Mu.

 

Ya Tuhan, kembali kami bersyukur kepada-Mu untuk hari yang baru yang Engkau berikan kepada kami pada hari ini. 

Kami percaya sebagaimana di hari-hari yang lampau Engkau senantiasa memelihara hidup kami demikian pula pada hari ini Engkau akan melakukan hal yang sama di dalam hidup kami. 

Kesetiaan-Mu turun-temurun dan dapat diandalkan. Pemeliharaan-Mu serta kemurahan-Mu itu berlimpah-limpah dan tidak berkesudahan. 

Ya Tuhan, ke dalam penyertaan dan tuntunan-Mu kami menyerahkan hidup kami. Pakailah diri kami untuk menjadi saksi yang memuliakan nama-Mu di manapun kami berada pada hari ini. 

Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Penolong kami, kami berdoa. 


****

Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga. 

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat. 

Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya. 
Amin. 
 

Tidak ada komentar: