MEZBAH KELUARGA
Selasa 2 Februari 2021
Menyanyi : GB 226. (1)
HIDUP YANG JUJUR
🎶
Hidup yang jujur hendak ku serah
pada Yesusku yang aku sembah.
Persekutuan, mesra dan kudus,
ingin kuikat dengan Penebus.
Ref.
Ya Yesus, Kaukorbankan darah-Mu bagiku;
kub'ri masa depanku dan hidup bagi-Mu.
Hatiku kuserahkan menjadi takhta-Mu.
Kuminta, kuasailah seluruh hidupku.
Berdoa :
🤲
Membaca Alkitab :
📖 Markus 12:38-40 (AYT)
38 Dalam pengajaran-Nya, Yesus berkata, “Hati-hatilah terhadap ahli-ahli Taurat, yang suka berjalan-jalan memakai jubah panjang dan suka menerima salam penghormatan di tempat-tempat umum,
39 dan mendapat tempat duduk paling terhormat di sinagoge-sinagoge dan tempat-tempat perjamuan.
40 Mereka merampas rumah-rumah para janda dan demi penampilan mengucapkan doa yang panjang-panjang. Mereka akan menerima hukuman yang lebih berat.”
Renungan :
ORANG MUNAFIK, TUHAN TIDAK SUKA !
☦️
Markus 12:38 (AYT) ..., Yesus berkata, "Hati-hatilah terhadap ahli-ahli Taurat, ..."
Yesus memberi kecaman keras kepada para ahli Taurat karena pada kenyataannya, para ahli Taurat itu sibuk mengajarkan Taurat, tetapi mereka sendiri tidak melakukannya. Mereka jago bicara, tetapi pembicaraan mereka kosong tanpa makna. Itu sebabnya Yesus berkata, "Hati-hatilah terhadap ahli-ahli Taurat, ..."
Perhatikan kata "suka" yang dipakai Yesus, itu menyiratkan tentang perilaku hidup para ahli Taurat itu, perilaku dan sikap hidup orang munafik yaitu : Pertama, mereka melakukan kegiatan agama atau ibadah sebagai kegemaran rutin untuk kesenangan diri sendiri. Ibadah yang sering mereka lakukan bukanlah untuk menyenangkan hati Allah, tetapi untuk menjadi hobi pemuas emosi, yang penting hati mereka senang. Yang kedua, para ahli Taurat itu melakukan kejahatan dengan memanipulasi kesalehan untuk memperdaya rakyat jelata. Salah satu kelompok yang terkena jerat mereka adalah para janda. Markus mencatat dalam ayat 40 : "Mereka menelan rumah janda-janda", ( lihat terjemahan versi AYT, "Mereka merampas rumah-rumah para janda."). Mereka sangat ahli dalam memanipulasi ucapan rohani untuk mendapatkan tumpangan dan kebutuhan sehari-hari. Dan yang ketiga, bahwa perilaku para ahli Taurat penuh dengan tipu muslihat dan kemunafikan dengan menjadikan ibadah sebagai topeng untuk menutupi kejahatan mereka (lihat terjemahan Markus 12:40 versi SB2010, "berpura-pura suci dengan memanjang-manjangkan doa mereka." Dengan doa-doa yang panjang mereka mampu mengecoh masyarakat kelas bawah bahwa doanya paling berkenan kepada Allah.
Melihat akan perilaku yang menjijikkan dari para ahli Taurat itu, Yesus mengecam bahwa apa yang mereka tabur akan dituai. Bukan perkenanan Allah yang didapat, melainkan murka Allah. Ahli-ahli Taurat itu telah memakai nama Allah dengan sia-sia dan demi keuntungan pribadi, maka kata Yesus, "Mereka akan menerima hukuman yang lebih berat.” Yesus tidak ingin para murid-Nya mengikuti jejak kemunafikan para ahli Taurat. Yesus menekankan pentingnya keselarasan kata antara dan karya. Ia mewajibkan para murid-Nya mewujudkan ucapan mereka dalam tindakan, yaitu satunya kata dengan perbuatan.
Yesus sangat membenci kemunafikan. Karena itu janganlah kita berperilaku seperti orang munafik, perkataannya bagus, sopan sikapnya, sangat rohani, tetapi kelakuannya seperti orang yang tidak mengenal Tuhan. Sebagai pengikut Kristus, maka kita dipanggil untuk membicarakan apa yang kita lakukan dan melakukan apa yang kita bicarakan sebagaimana Kristus sudah meneladankannya. Kita dipanggil menjadi surat Kristus yang terbuka agar nama Allah dipermuliakan.
Menyanyi : NKB 204. (1, 2, 4)
DI DUNIA YANG PENUH CEMAR
🎶
Di dunia yang penuh cemar;
antara sesamamu
hiduplah saleh dan benar.
Nyatakan Yesus dalammu.
Ref.
Nyatakan Yesus dalammu,
nyatakan Yesus dalammu;
sampaikan Firman
dengan hati teguh,
nyatakan Yesus dalammu.
🎶
Hidupmu kitab terbuka
dibaca sesamamu;
apakah tiap pembacanya
melihat Yesus dalammu?
Ref.
Nyatakan Yesus dalammu,
nyatakan Yesus dalammu;
sampaikan Firman
dengan hati teguh,
nyatakan Yesus dalammu.
🎶
Hiduplah kini bagiNya,
berjiwa tetap teguh;
bimbinglah orang tercela
melihat Yesus dalammu.
Ref.
Nyatakan Yesus dalammu,
nyatakan Yesus dalammu;
sampaikan Firman
dengan hati teguh,
nyatakan Yesus dalammu.
Berdoa :
🤲
Ya Tuhan, Engkau sangat tidak suka dengan kemunafikan. Ajarilah kami untuk mampu mewujudkan perkataan dalam tindakan. Mampukan kami untuk meneladani sikap hidup Kristus, dengan membicarakan apa yang kami lakukan dan melakukan apa yang kami bicarakan, sehingga hidup kami menjadi kitab yang terbuka agar nama-Mu dipermuliakan.
----- saat teduh -----
Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.
Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat. Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya.
Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar