MEZBAH KELUARGA
Sabtu, 6 Agustus 2022
Ibadah Pagi
MAZMUR PENGANTAR IBADAH
📜 Mazmur 84 :2, 11
Betapa disenangi tempat kediaman-Mu,
ya TUHAN semesta alam!
Sebab lebih baik satu hari di pelataran-Mu
dari pada seribu hari di tempat lain;
lebih baik berdiri di ambang pintu rumah Allahku
dari pada diam di kemah-kemah orang fasik.
MENYANYI : KJ 395 (1, 2)
🎶
Betapa indah harinya
saat kupilih Penebus.
Alangkah sukacitanya,
'ku memb'ritakannya terus.
Indahlah harinya
Yesus membasuh dosaku.
'Ku diajari Penebus
berjaga dan berdoa t'rus.
Indahlah harinya
Yesus membasuh dosaku.
2
Betapa indah janjiNya
yang t'lah mengikat hatiku;
kub'ri kasihku padaNya
serta menyanyi bersyukur!
Indahlah harinya
Yesus membasuh dosaku.
'Ku diajari Penebus
berjaga dan berdoa t'rus.
Indahlah harinya
Yesus membasuh dosaku.
DOA HARI INI :
(Mama)
Ya TUHAN,
pagi hari ini kami bersyukur kepada-Mu.
Dengan kasih setia-Mu Engkau memelihara hidup kami, sehingga kami boleh menyambut hari baru pemberian-Mu ini dengan bersukacita.
Ya TUHAN,
Inilah kami milikMu, yang datang membuka hati dan pikiran, agar dengan kuasa Roh Kudus, kami dimerdekakan untuk memahami dan melaksanakan firman-Mu.
Ya TUHAN,
Ajarlah kami bertindak seturut kehendakMu,
Bersabdalah, kami mendengarkan,,,
Amin.
BACAAN ALKITAB :
📖 2Tesalonika 3:10, 11
10 Sebab, juga waktu kami berada di antara kamu, kami memberi peringatan ini kepada kamu: jika seorang tidak mau bekerja, janganlah ia makan.
11 Kami katakan ini karena kami dengar, bahwa ada orang yang tidak tertib hidupnya dan tidak bekerja, melainkan sibuk dengan hal-hal yang tidak berguna.
RENUNGAN :
BERDOA & BEKERJA
Pengikut Kristus bukan hanya wajib memperhatikan kehidupan rohaninya, ia juga harus bertanggung jawab terhadap kehidupan jasmaninya.
Pengikut Kristus tetap harus bertanggung jawab terhadap kehidupannya sehari-hari, seperti bekerja, hidup dengan tertib, dan menjadi teladan dalam perkataan serta perbuatan. Dengan demikian yang bersangkutan akan hidup secara seimbang dan menjadi berkat bagi banyak orang.
Nasihat rasul Paulus agar orang percaya tidak mengabaikan tanggung jawabnya di dalam hal-hal jasmani itu antara lain dicatat di dalam 2Tesalonika 3.
Ia melihat bahwa ada anggota jemaat yang tidak mau bekerja, tidak tertib hidupnya, dan sibuk dengan hal-hal yang tidak berguna.
Padahal sebagai pengikut Kristus mereka harus hidup menjadi teladan bagi orang-orang di sekitarnya, dan bertanggung jawab atas seluruh kehidupan yang Allah percayakan kepada mereka. Hal ini termasuk kehidupan jasmani sebagaimana juga kehidupan rohani.
Dalam sikap bertanggung jawab atas kehidupan yang Tuhan percayakan secara utuh itulah baru kehidupan kita dapat memuliakan Tuhan.
✝️ ✝️ ✝️
MENYANYI : KJ 249 (1, 3)
🎶
Serikat persaudaraan,
berdirilah teguh!
Sempurnakan persatuan
di dalam Tuhanmu.
Bersama-sama majulah,
dikuatkan iman,
Berdamai, bersejahtera,
dengan pengasihan.
🎶
Dan masing-masing kamu pun
dib'ri anugerah,
supaya kamu bertekun
dan rajin bekerja.
Hendaklah hatimu rendah,
tahu: Tuhan berpesan
Jemaat menurut firmanNya
berkasih-kasihan.
DOA MENANGGAPI BACAAN ALKITAB :
(Dilla, mulai)
Ya TUHAN, Engkau tidak pernah lalai di dalam memelihara seluruh ciptaan-Mu.
Engkau juga mengajar diri kami agar hidup secara bertanggung jawab terhadap semua yang telah Engkau percayakan kepada kami, baik dalam kehidupan rohani maupun jasmani.
Ampunilah kami, ya TUHAN, apabila kami seringkali melalaikan tanggung jawab kami.
Tolonglah diri kami agar dapat meneladani diri-Mu. Sebab hanya dengan demikian barulah hidup kami dapat menyenangkan hati-Mu serta memuliakan nama-Mu.
Ya TUHAN, dengan merendahkan diri di hadapan-Mu kami menyerahkan seluruh hidup kami ke dalam tangan-Mu.
Tuntunlah hidup kami dengan Roh
dan firman-Mu.
Bentuklah diri kami agar kami menjadi serupa dengan gambaran-Mu, baik di dalam pikiran, perasaan maupun perbuatan kami.
Kiranya Engkau memberkati semua yang kami kerjakan di sepanjang hari ini dengan keberhasilan.
Pakailah diri kami untuk menjadi saksi-Mu di manapun diri kami berada.
(..... Doa Syafaat .......)
Ya TUHAN, dalam pengasihan-Mu kami mohon ...
DENGARLAH DOA KAMI
yang kami sampaikan di dalam nama Yesus Kristus yang telah mengajarkan kami berdoa :
Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.
Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat.
Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar