MEZBAH KELUARGA Senin, 25 Juli 2022
Ibadah Pagi
MENYANYI : KJ 289 (1, 3, 5)
🎶
Tuhan, Pencipta semesta,
Kaulah Yang Mahamulia;
sungguh besar karunia yang Kauberi.
🎶
Puji syukur terimalah
atas berkat anugerah
di rumah yang sejahtera yang Kauberi.
🎶
Kau mencurahkan Roh Kudus
dengan segala yang perlu:
hidup, kuasa, kasihMu Engkau beri.
DOA HARI INI :
(mama)
Ya Tuhan, pagi hari ini kami bersyukur kepada-Mu. Karena kasih setia-Mu yang memelihara hidup kami, maka kami boleh bersukacita menyambut hari baru pemberian-Mu.
Sebagai tanda syukur itu, maka kami membuka hati dan pikiran kami untuk Engkau sucikan oleh kuasa Roh Kudus, sehingga kami dimerdekakan untuk memahami dan melaksanakan firman-Mu yang menuntun kami hidup dalam kebenaran, menyemangati kami hidup memuliakan nama-Mu.
Bersabdalah ya Tuhan, kami ini mendengarkan, Amin.
BACAAN ALKITAB :
📖 Roma 12:12
Bersukacitalah dalam pengharapan,
sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!
RENUNGAN :
Sebagai orang percaya kita memiliki pengharapan di dalam Kristus.
Kita memiliki jaminan.
Allah itu selalu beserta dengan kita sampai selama-lamanya.
Karena itu kita semestinya bersukacita.
Tetap bersemangat.
Tetap berkobar dan bertumbuh dalam iman.
Akan tetapi sebagai manusia,
ada kalanya kita merasa galau, tersesak dengan hidup ini.
Ada perasaan tidak nyaman dan ragu dengan jaminan yang telah Allah beri.
Situasi dan perasaan seperti ini namanya ujian hidup.
Setiap kita memiliki ujian hidup dalam kehidupan ini.
Rasul Paulus mengingatkan kepada kita agar tetap bersukacita sebab ada pengharapan di dalam Kristus Yesus.
Dan ketika kesesakan dan kegalauan datang, kita diminta untuk bersabar.
Di atas itu semua bertekunlah di dalam doa.
✝️ ✝️ ✝️
MENYANYI : KJ 344 (1, 2)
🎶
Ingat akan nama Yesus,
kau yang susah dan sedih:
Nama itu menghiburmu
k'mana saja kau pergi.
Indahlah namaNya,
pengharapan dunia!
Indahlah namaNya,
suka sorga yang baka!
🎶
Bawa nama Tuhan Yesus,
itulah perisaimu.
Bila datang pencobaan,
itu yang menolongmu.
Indahlah namaNya,
pengharapan dunia!
Indahlah namaNya,
suka sorga yang baka!
DOA MENANGGAPI BACAAN ALKITAB :
Ya TUHAN, pagi hari ini firman-Mu telah mengingatkan kami untuk bersukacita senantiasa dalam pengharapan oleh Kristus Yesus.
Karena itu, ajarlah kami untuk bersyukur, meskipun ujian hidup kami begitu berat.
Ya TUHAN,
pagi hari ini dengan penuh pengharapan kepada-Mu kami datang menghadap takhta anugerah-Mu.
Kami menyerahkan semua kegiatan yang akan kami lakukan pada hari ini ke dalam tangan-Mu.
Sertailah diri kami dan tuntunlah kami di setiap langkah kehidupan yang harus kami ambil.
Berikan hikmat-Mu kepada kami agar kami dapat membuat pilihan-pilihan yang berkenan di hati-Mu.
(..... Doa Syafaat .......)
Ya TUHAN, dalam pengasihan-Mu kami mohon ...
DENGARLAH DOA KAMI
yang kami sampaikan di dalam nama Yesus Kristus yang telah mengajarkan kami berdoa :
Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.
Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat.
Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya, Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar