Jumat, 06 Mei 2022

MEZBAH KELUARGA ~ Sabtu 7 Mey 2022







MEZBAH KELUARGA ~  Sabtu, 7/5/2022
 


💠 MEMBACA MAZMUR :
       ðŸ“œ   Mazmur 138:1-2 

Aku hendak bersyukur kepada-Mu dengan segenap hatiku, 

di hadapan para allah aku akan bermazmur bagi-Mu. 

Aku hendak sujud ke arah bait-Mu yang kudus

dan memuji nama-Mu, 

oleh karena kasih-Mu dan oleh karena setia-Mu; 

sebab Kaubuat nama-Mu dan janji-Mu melebihi segala sesuatu. 





💠 MENYANYI :  PKJ 7 (1, 2)

🎶
🎶











💠 DOA SYUKUR HARI INI :
(Mama)

Ya Bapa yang baik,
bukakanlah kami gerbang kebenaran, 
supaya kami masuk dan bersyukur kepada-Mu; 

Karena inilah hari yang dijadikan Tuhan; 

Marilah kita bersukacita dan bergembira. 

Mariah kita bersyukur kepada Bapa kita, karena Dialah Allah yang baik; 
kasih setia-Nya kekal selama-lamanya.

Amin.




💠 BACAAN ALKITAB :
      (Dilla, mulai)  
      📖  Rut 4:1-6, 8-12 

1 Boas telah pergi ke pintu gerbang dan duduk di sana. Kebetulan lewatlah penebus yang disebutkan Boas itu. Lalu berkatalah Boas: "Hai saudara, datanglah dahulu ke mari, duduklah di sini." Maka datanglah ia, lalu duduk. 

2 Kemudian dipilihnyalah sepuluh orang dari para tua-tua kota itu, dan berkata: "Duduklah kamu di sini." Maka duduklah mereka.

3 Lalu berkatalah ia kepada penebus itu: "Tanah milik kepunyaan saudara kita Elimelekh hendak dijual oleh Naomi, yang telah pulang dari daerah Moab.

4 Jadi pikirku: baik juga hal itu kusampaikan kepadamu sebagai berikut: Belilah tanah itu di depan orang-orang yang duduk di sini dan di depan para tua-tua bangsa kita. Jika engkau mau menebusnya, tebuslah; tetapi jika engkau tidak mau menebusnya, beritahukanlah kepadaku, supaya aku tahu, sebab tidak ada orang yang dapat menebusnya kecuali engkau, dan sesudah engkau: aku." Lalu berkatalah ia: "Aku akan menebusnya."

5 Tetapi kata Boas: "Pada waktu engkau membeli tanah itu dari tangan Naomi, engkau memperoleh Rut juga, perempuan Moab, isteri orang yang telah mati itu, untuk menegakkan nama orang itu di atas milik pusakanya."

6 Lalu berkatalah penebus itu: "Jika demikian, aku ini tidak dapat menebusnya, sebab aku akan merusakkan milik pusakaku sendiri. Aku mengharap engkau menebus apa yang seharusnya aku tebus, sebab aku tidak dapat menebusnya." 

8 Lalu penebus itu berkata kepada Boas: "Engkau saja yang membelinya." Dan ditanggalkannyalah kasutnya. 

9 Kemudian berkatalah Boas kepada para tua-tua dan kepada semua orang di situ: "Kamulah pada hari ini menjadi saksi, bahwa segala milik Elimelekh dan segala milik Kilyon dan Mahlon, aku beli dari tangan Naomi;

10 juga Rut, perempuan Moab itu, isteri Mahlon, aku peroleh menjadi isteriku untuk menegakkan nama orang yang telah mati itu di atas milik pusakanya. Demikianlah nama orang itu tidak akan lenyap dari antara saudara-saudaranya dan dari antara warga kota. Kamulah pada hari ini menjadi saksi." 

11 Dan seluruh orang banyak yang hadir di pintu gerbang, dan para tua-tua berkata: "Kamilah menjadi saksi. TUHAN kiranya membuat perempuan yang akan masuk ke rumahmu itu sama seperti Rahel dan Lea, yang keduanya telah membangunkan umat Israel. Biarlah engkau menjadi makmur di Efrata dan biarlah namamu termasyhur di Betlehem, 

12 keturunanmu kiranya menjadi seperti keturunan Peres yang dilahirkan Tamar bagi Yehuda oleh karena anak-anak yang akan diberikan TUHAN kepadamu dari perempuan muda ini!"  

















💠 RENUNGAN :

      

PERTOLONGAN & PENOLONG

Galatia 6:2
Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus. 


 Rut 4:4b 
"Belilah tanah itu di depan orang-orang yang duduk di sini dan di depan para tua-tua bangsa kita. Jika engkau mau menebusnya, tebuslah; tetapi jika engkau tidak mau menebusnya, beritahukanlah kepadaku, supaya aku tahu, sebab tidak ada orang yang dapat menebusnya kecuali engkau, dan sesudah engkau: aku." 

Rut 4:9-10 
Kemudian berkatalah Boas kepada para tua-tua dan kepada semua orang di situ: " ... bahwa segala milik Elimelekh dan segala milik Kilyon dan Mahlon, aku beli dari tangan Naomi; juga Rut, ... aku peroleh menjadi isteriku ... Kamulah pada hari ini menjadi saksi." 

 




💠 MENYANYI :  GB 50 (1)


🎶



💠 BERDOA : 
(Papa, mulai)


Ya Allah Bapa kami, berilah kami hati yang bijaksana untuk menghargai dan menghormati orang-orang baik yang memberikan jasa pertolongannya kepada kami.  Dan berikanlah kekuatan kepada kami untuk dapat menolong orang lain walaupun sederhana untuk dilakukan.

 

Ya Bapa, Tuhan semesta alam, dengan merendahkan diri di hadapan-Mu kami menyerahkan hidup kami di sepanjang hari ini ke dalam tangan-Mu. 

Dan karena itu kami memohon agar Engkau berkenan untuk menyertai dan menuntun diri kami supaya dengan demikian kami dapat hidup menurut jalan-jalan-Mu. 

Ulurkan pertolongan-Mu agar kami mampu mengerjakan tugas-tugas yang kami emban, mengatasi kesulitan yang menghadang dan menang atas setiap pencobaan. 

Pakailah diri kami untuk menjadi saluran kasih-Mu bagi sesama kami. 

Berkatilah semua yang kami kerjakan dengan keberhasilan. 

 
(doa syafaat untuk : ...... )


 
Ya Bapa yang pengasih,,  kepada-Mu kami berdoa dalam tuntunan Roh Kudus,, dan dalam iman kepada Yesus Kristus Penyelamat kami yang telah mengajarkan kami berdoa : ...

 

***

Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga. 

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat. 

(🎶 Doksologi, KJ 475)
Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya.  Amin. 

Tidak ada komentar: