Minggu, 25 April 2021

Mezbah Keluarga 26 April 2021 : JANGAN KUATIR, ALLAH MEMELIHARA HIDUP KITA DENGAN AJAIB!




MEZBAH KELUARGA 
26 April 2021
2 Raja-Raja 8:1-6
JANGAN KUATIR, ALLAH MEMELIHARA HIDUP KITA DENGAN AJAIB!



💠 Menyanyi :   GB 327. (1, 2)
JANGAN KAMU TAKUT
(Vrees niet, ik ben met u)

🎶
Jangan kamu takut, Tuhan adalah!
Jika Ia hadir badai pun reda!
Di tengah cobaan, Dia kau pegang:
oleh kuasa-Nya pasti kau akan menang.

Ref.
Oh, tidak pernah, oh tidak pernah
Tuhanmu tinggalkan dikau:
Ia tetap beserta!

 🎶
Walau badai topan harus kau tempuh,
walau kesusahan pengalamanmu,
namun janji Tuhan, manis bunyinya:
"Janganlah kau takut, Aku tetap beserta!"

Ref.
Oh, tidak pernah, oh tidak pernah
Tuhanmu tinggalkan dikau:
Ia tetap beserta!


💠 Berdoa :

Ya Bapa Sorgawi yang maha kasih,
Ya Kristus Yesus penyelamat jiwa kami,
Pagi hari ini, kami ber-terimakasih 
atas penyertaan-Mu menjaga kami tidur nyenyak sepanjang malam. 

Ya Roh Kudus sumber kearifan dan kekuatan, 
Terangilah hati pikiran kami agar Sabda Kebenaran mengarahkan perjalanan hidup kami sepanjang hari ini menurut Kehendak TUHAN. 

Dalam pengasihan-Mu, Tritunggal Kudus kami berdoa. 
Amin. 




💠 Membaca Alkitab :
         📖  2 Raja-raja 8:1-6 (BIMK)  

8:1  Pada suatu waktu TUHAN mendatangkan bencana kelaparan di negeri Israel yang berlangsung tujuh tahun lamanya. Sebelum itu Elisa telah memberitahukan hal itu kepada wanita dari Sunem yang anaknya telah dihidupkannya kembali. Elisa juga menyuruh dia pindah dengan keluarganya ke negeri lain. 

8:2  Wanita itu melakukan apa yang dikatakan Elisa, dan berangkat ke negeri Filistin untuk tinggal di situ. 

8:3  Sesudah masa tujuh tahun itu ia kembali ke Israel. Lalu ia pergi dengan anaknya kepada raja untuk memohon supaya rumah dan ladangnya dikembalikan kepadanya. 

8:4  Pada waktu itu Gehazi pelayan Elisa telah diminta oleh raja untuk menceritakan tentang keajaiban-keajaiban yang telah dilakukan oleh Elisa. 

8:5  Dan tepat pada waktu wanita dari Sunem itu datang menghadap raja untuk menyampaikan permohonannya, Gehazi sedang menceritakan tentang bagaimana Elisa menghidupkan kembali seorang anak yang sudah mati. Maka kata Gehazi, "Paduka yang mulia, inilah wanita itu, dan ini anaknya yang dihidupkan kembali oleh Elisa!" 

8:6  Lalu raja bertanya dan wanita itu menceritakan tentang anak itu. Setelah itu raja memanggil seorang pegawainya dan memerintahkan supaya segala milik wanita itu dikembalikan kepadanya, termasuk harga seluruh hasil ladang-ladangnya selama tujuh tahun ia di luar negeri. 



💠 Renungan

🖍  "...TUHAN Allah kita. Ia memelihara kita dan menjaga keamanan kita." ~ "Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu." [2 Tawarikh 14:7 (BIMK); 1 Petrus 5:7 (TB)]


JANGAN KUATIR, ALLAH MEMELIHARA HIDUP KITA DENGAN AJAIB!


Banyak orang tidak mudah keluar dari zona nyaman yang mengitarinya. Mereka merasa sulit keluar dari kenyamanan  karena merasa bahwa itu adalah satu-satunya tujuan dalam hidup. Akibatnya, ketika situasi berubah dengan cepat dan tuntutan mengharuskan seseorang berpindah ke tempat yang lain sulit untuk melepaskan kenyamanan. Tidak sedikit yang memilih untuk menghindar. Satu hal yang harus diingat dalam situasi demikian, bahwa penyelenggaraan pemeliharaan Allah terus berlangsung terhadap umatnya.


 


Tentunya kita masih ingat kisah perempuan Sunem yang mendapatkan anak setelah Elisa bernubuat. Namun setelah anak itu besar, ia tiba-tiba mati. Perempuan itu menunjukkan imannya yang besar dan Allah memakai Elisa untuk membangkitkan anak itu. Nah, sejak itu, kita tidak mendengar lagi kisah si perempuan Sunem. Barulah dalam pasal 8 ini, kita mendengar lagi tentang dia.
 

Rupanya, ia mengungsi ke Mesir selama tujuh tahun, sesuai saran Elisa. Namun, ia menemukan bahwa tanahnya diambil orang. Tampaknya, kasusnya sama seperti yang dialami Naomi dalam kitab Rut. Maka perempuan Sunem mengadukan perkara itu kepada raja. Pada saat itu, raja sedang bercakap-cakap dengan Gehazi, hamba Elisa, mengenai segala mukjizat yang telah dilakukan oleh Elisa. Maka perempuan itu menjadi bukti dari apa yang telah dibicarakan oleh Gehazi. Raja pun mengajak perempuan itu berbicara dan dengan demikian, ia diyakinkan. Tampaknya raja berpendapat bahwa jika Allah saja berkarya secara ajaib bagi perempuan Sunem itu, bagaimana mungkin ia menolak permintaan perempuan itu. Yoram memang raja yang jahat, tetapi ia dipakai Tuhan untuk memerhatikan apa yang diperlukan perempuan itu, saat Elisa tidak ada di sana. Sekali lagi, Allah bekerja dalam cara-Nya yang ajaib.
 

Jika Allah bekerja di hati seorang raja yang jahat untuk memelihara umat-Nya, tidakkah Ia juga akan memerhatikan dan memelihara hidup Saudara? Allah dapat memakai berbagai cara dan berbagai jenis orang untuk memelihara orang yang dikasihi-Nya. Selain itu, Allah berkarya juga bukan hanya untuk waktu yang singkat saja. Perhatikanlah bahwa sejak si perempuan Sunem belum memiliki anak sampai masa tujuh tahun setelah itupun, Allah tetap menunjukkan pemeliharaan-Nya. Jadi ingatlah bahwa apa yang Allah telah mulai niscaya akan Ia selesaikan.


Berita firman Allah menemani kita dalam memulai kehidupan di pagi ini. Kita diingatkan kembali bahwa pemeliharaan Allah diselenggarakan sejak masa lalu dan juga terselenggara atas kehidupan kita di masa kini dan terus sepanjang segala masa. Pemeliharaan Allah terjadi atas diri kita dan keluarga bukan terutama untuk kenyamanan diri. Terkadang kita justru harus melepaskannya dan berdamai dengan keadaan. 



Saudara, Jangan kuatir, percayakanlah hidup dan permasalahanmu ke dalam tangan pemeliharaan Tuhan yang berkuasa. Alkitab berkata: "Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu." 
Pemeliharaan Allah dinyatakan agar kita tetap dikuatkan menjalani kehidupan ini. Jadi, jangan kuatir, TUHAN menjagamu!

Amin.



💠 Menyanyi :   KJ 438. (1, 3)
APAPUN JUGA MENIMPAMU

🎶
Apapun juga menimpamu, 
Tuhan menjagamu.
Naungan kasihNya pelindungmu, 
Tuhan menjagamu.

Ref.
Tuhan menjagamu 
waktu tenang atau tegang,
Ia menjagamu, 
Tuhan menjagamu.

🎶
DipeliharaNya hidupmu; 
Tuhan menjagamu
dan didengarkanNya doamu; 
Tuhan menjagamu.

Ref.
Tuhan menjagamu 
waktu tenang atau tegang,
Ia menjagamu, 
Tuhan menjagamu.


 

💠 Berdoa


Ya TUHAN, kami percaya dan mengimani bahwa Engkau terus menyelenggarakan maksud-Mu untuk memelihara kehidupan kami.

TUHAN ajarlah kami untuk melihat dan mengerti bahwa dalam melihara hidup kami, Engkau akan mendatangkan apa yang baik, pada waktunya.

*****

Ya TUHAN, 
Engkaulah Bapa yang pengasih, yang menghendaki semua orang beroleh Jalan Keselamatan,  maka dalam gerakan "40 Hari Mengasihi Bangsa Dalam Doa", kami datang kepada-Mu dan mendoakan negara
PERANCIS dengan ibukotanya PARIS. Sebagian besar orang muslim di Paris berasal dari bekas koloni Perancis di Afrika Utara dan Barat. Lebih dari 100.000 di antaranya adalah orang Soninke. Mereka berasal dari Afrika Barat, dan beberapa di antara mereka telah menjadi pedagang selama beberapa generasi. Soninke masuk Islam pada abad ke-11 dan bangga dengan warisan Islam mereka yang berusia 900 tahun. Komunitas orang Soninke ada di seluruh dunia, terutama di Perancis.

Ya TUHAN, kami mendoakan para imigran Soninke, kiranya mereka mendapatkan pekerjaan untuk menghidupi keluarga mereka di Afrika Barat. Ya TUHAN, nyatakanlah pengasihan-Mu untuk melindungi orang-orang Soninke, agar mereka tidak jatuh ke dalam cengkeraman para ekstremis.

Kami juga mendoakan untuk perlindungan bagi sejumlah orang percaya Soninke dan agar semakin banyak orang muslim lain di Paris yang mengenal Yesus.

Kami berdoa, mohon perlindungan-Mu untuk negara Perancis, khususnya kota Paris, yang telah beberapa kali mengalami kekerasan paham Islam yang ekstrem. Kiranya ghettoisasi (pemisahan antar kelompok yang bersifat eksklusif) di sana segera berakhir dan dialog di antara orang-orang yang berbeda agama akan meningkat.

*****

Ya TUHAN,
Engkau saja yang menjadi sumber penghiburan sejati bagi istri, anak-anak, dan keluarga yang berduka atas musibah yang dialami oleh 53 orang awak kapal selam KRI Nanggala 402. Ke-53 orang ini beserta dengan kapal selam KRI Nanggala 402 telah tenggelam ke dasar laut, sehingga sekarang ini dalam "On Eternal Patrol", melaksanakan tugas patroli dalam keabadian.

Ya TUHAN, dalam pengsihan-Mu, kami mohon berikanlah ketabahan bagi anggota keluarga yang berduka, agar mereka kuat dan ikhlas menerima peristiwa ini. Lalu peliharalah kehidupan istri dan anak-anak yang berduka ini. Semuanya yang mereka perlukan, kiranya Tuhan cukupkan.


*****

Bapa kami yang di sorga, 
Dikuduskanlah nama-Mu, 
Datanglah Kerajaan-Mu, 
Jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat. 

Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya. 

Amin.

Tidak ada komentar: