Kamis, 13 Januari 2022

MEZBAH KELUARGA ~ Jumat, 14/01/2022








 MEZBAH KELUARGA ~ 14/01/2022
 



📜 MEMBACA MAZMUR :
      Mazmur 136:1, 3 

Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! 

BAHWASANYA UNTUK SELAMA-LAMANYA KASIH SETIA-NYA. 

Bersyukurlah kepada Tuhan segala tuhan! 

BAHWASANYA UNTUK SELAMA-LAMANYA KASIH SETIA-NYA. 



💠 MENYANYI :  PKJ 7

🎶
Bersyukurlah pada Tuhan, 
serukanlah namaNya!
Bernyanyilah bagi Tuhan, 
mari bermazmurlah!

Ref.
Pujilah Tuhan, hai jiwaku, 
pujilah namaNya.
Aku hendak bernyanyi 
seumur hidupku.

 
🎶
Hatiku siap, ya Tuhan, 
bernyanyi dan bermazmur,
kar’na Engkau Maha baik, 
setia dan benar.

Ref.
Pujilah Tuhan, hai jiwaku, 
pujilah namaNya.
Aku hendak bernyanyi 
seumur hidupku.


🤲 DOA SYUKUR HARI INI :

Ya Tuhan yang maha baik, kami bersyukur untuk pemeliharaan-Mu yang ajaib terhadap hidup kami. Saat bangun dari tidur malam kami, Engkau memberikan nafas hidup bagi kami lagi untuk menikmati hari baru pemberian-Mu. 

Ya Tuhan, bimbinglah kami dengan Roh-Mu dan dengan firman-Mu agar kami mengerti kehendak-Mu. Amin.


📖 BACAAN ALKITAB :
      Matius 14:14-15, 19-20

14 Ketika Yesus mendarat, Ia melihat orang banyak yang besar jumlahnya, maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka dan Ia menyembuhkan mereka yang sakit. 

15 Menjelang malam, murid-murid-Nya datang kepada-Nya dan berkata: "Tempat ini sunyi dan hari sudah mulai malam. Suruhlah orang banyak itu pergi supaya mereka dapat membeli makanan di desa-desa." 

19 Lalu disuruh-Nya orang banyak itu duduk di rumput. Dan setelah diambil-Nya lima roti dan dua ikan itu, Yesus menengadah ke langit dan mengucap berkat, lalu memecah-mecahkan roti itu dan memberikannya kepada murid-murid-Nya, lalu murid-murid-Nya membagi-bagikannya kepada orang banyak. 

20 Dan mereka semuanya makan sampai kenyang. Kemudian orang mengumpulkan potongan-potongan roti yang sisa, dua belas bakul penuh. 




💠 RENUNGAN : 

Mujizat merupakan buah dari perjumpaan antara belas kasihan dan kuasa Tuhan. Buah dari belas kasihan Tuhan, karena di dalam belas kasihan-Nya acapkali Tuhan menolong manusia dengan melakukan mujizat. 

Mujizat merupakan peristiwa yang terjadi bukan secara kebetulan, Allah dengan sengaja bertindak di dalam kuasa-Nya yang melampaui kemampuan manusia untuk mengerjakannya. 

Itu sebabnya ketika hati Tuhan digerakkan oleh belas kasihan karena melihat manusia menghadapi kesukaran, dan Ia melangkah untuk menolong mereka dengan kuasa-Nya yang tidak terbatas, maka mujizatpun terjadi serta dialami oleh manusia.


Ada berbagai alasan bagi Tuhan untuk melakukan mujizat. Salah satunya adalah karena hati-Nya digerakkan oleh belas kasihan, dan yang kemudian ditanggapi-Nya dengan kuasa yang tidak terbatas.

INGAT dan PERCAYALAH, Tuhan dapat melakukan mujizat pada masa kini!



💠 MENYANYI :  PKJ 255

🎶
FirmanMu kupegang selalu,
saat duka saat senang.
    
Jalan hidup yang akan datang
tangan Tuhan yang memegang.
    
Pencobaan menghimpit aku
dan menjadi keluhanku,
    
firmanMu kupegang selalu,
sayapMu tempat berteduh.
    
FirmanMu, Tuhan, kupegang s’lalu.
Hilanglah keraguanku!
    
Bila hatiku rasa susah,
padaMu aku berserah,
    
firmanMu kupegang selalu,
maka amanlah jiwaku.


🤲 BERDOA :
 
Ya Tuhan, kepada kasih dan kuasa-Mu yang tidak pernah berubah, bahkan tetap untuk selama-lamanya, kami ini tetap percaya.

Itu sebabnya, kami juga percaya bahwa Engkau tetap mau dan mampu melakukan mujizat sampai di masa kini. 

Hati-Mu sangat mudah digerakkan oleh belas kasihan saat melihat penderitaan umat-Mu. Kuasa-Mu tidak terbatas, dan Engkau sanggup menolong umat-Mu apapun kesukaran yang mereka hadapi. 

Kami percaya tidak ada perkara yang mustahil bagi diri-Mu. Apapun yang Engkau kehendaki pasti akan terjadi.

 

Ya Tuhan, di pagi hari ini kami mengangkat pujian dan syukur kami kepada-Mu, karena kasih dan kuasa-Mu dapat kami andalkan dalam hidup kami. Menghadapi setiap tantangan dan kesukaran di dalam hidup ini kami percaya pertolongan-Mu selalu tersedia bagi diri kami.

Tuhan, kami menyerahkan seluruh waktu yang akan kami lalui pada hari ini ke dalam tangan-Mu. 

Sertailah dan tuntunlah diri kami di sepanjang hari ini. Berkatilah hidup kami dengan keberhasilan, dan pakailah diri kami untuk menjadi saksi yang memuliakan nama-Mu. 

Di bawah naungan sayap-Mu kami berlindung. Di dalam nama Yesus Kristus, Sang Penguasa dan Gembala hidup kami,  kami berdoa kepada Bapa di Sorga.
 
***

Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga. 

Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami; dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat. 

Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya.  Amin. 

Tidak ada komentar: